Marak Pencurian di Rumah Kosong, Pasang CCTV Jadi Solusi
BANDAR LAMPUNG - Maraknya kasus pembobolan rumah saat ditinggal pemiliknya sebenarnya dapat diantisipasi. Misalnya pemilik rumah harus memastikan telah mengunci rumah saat akan ditinggal pergi. Langkah lainnya yakni dengan memasang kamera pengawas atau closed circuit television (CCTV). Untuk pengamanan, pasang CCTV pada bagian luar rumah. Dengan begitu, dapat diketahui jika ada orang yang mencurigakan. Selain itu, perlunya menjaga hubungan baik dengan tetangga kanan dan kiri rumah sangat dibutuhkan. Sehingga saat ditinggal pergi oleh pemiliknya untuk beraktivitas, ada tetangga yang setiap saat bisa membantu dengan saling menjaga dan mengawasi. "Jadi hubungan antartetangga harus benar-benar dijaga. Jika ada orang asing atau tidak dikenal mendekati rumah saat ditinggal pergi pemiliknya, tetangga patut mencurigai. Bahkan, kalau perlu melaporkan ke ketua RT atau lurah," katanya. Bagi warga yang pergi meninggalkan rumah perlu berkoordinasi dengan ketua RT. Bahkan, apara